Selamat Evanthe... Semoga menginspirasi generasi muda. Jangan bosan untuk terus belajar, berlatih dan mengukir prestasi.
Pagi tadi, Selasa (7/3/23) SMP Negeri 2 Tuban mendapatkan kunjungan dari Balai Bahasa Jawa Timur. Kunjungan dimaksudkan sebagai dukungan dan pembinaan literasi pada sekolah yang berada di jalan
Diponegoro tersebut.
Kunjungan yang dipimpin langsung oleh Dr. Umi Kulsum, S.S., M.Hum., Kepala Balai Bahasa Jawa Timur dan didampingi Amin Chusen, Koordinator Kelompok Kepakaran dan Layanan Profesional (KKLP) Balai Bahasa Jawa Timur tersebut memberikan penguatan dalam pelaksanaan literasi sekolah. Selain itu menyosialisasikan tentang UKBI (Uji Kemahiran Bahasa Indonesia) sebagai tolak ukur kemahiran berbahasa di lingkup sekolah.
Dalam sambutan pada pertemuan tersebut, Umi Kulsum mengatakan bahwa kita sebagai warga negara, khususnya sekolah diharapkan mengutamakan bahasa Indonesia, melestarikan penggunaan bahasa daerah, dan menguasai bahasa asing. Selain itu, beliau juga menuturkan bahwa bahasa Indonesia pada tahun 2045 diharapkan menjadi bahasa Internasional.
“Saya berpesan kepada adik-adik (siswa) yang ada di depan semuanya, harus tadi, mengutamakan bahasa Indonesia, melestarikan juga bahasa daerah, dan tentu menguasai bahasa Asing,” tutur perempuan yang berasal dari Kabupaten Brebes.
Sosialisasi tersebut diharapkan sekolah mampu meningkatkan literasi di sekolah. Karena literasi saat ini cukup luas dalam artiannya, tidak terpaku pada mata pelajaran bahasa Indonesia saja. Salah satu upaya menjadikan bahasa Indonesia sebagai bahasa Internasional harus didukung dengan kesadaran literasi, baik di sekolah maupun masyarakat.
Semangaaat
Terima kasih
Okkeep spirit, semoga kita selalu bisa berliterasi
okey terima kasih, Amin Ya Rabbal Alamain
Tinggalkan Komentar